Penyebab dan Dampak Polusi Udara Bagi Kesehatan



Saat ini dampak polusi udara semakin hari terasa semakin parah saja. Saat di siang hari suhu udara di muka bumi seakan semakin panas dari hari kehari. Atmosfer yang terkontaminasi diluar batas toleransi,  menyebabkan berbagai dampak polusi udara khususnya masalah kesehatan pernafasan pada manusia.

Sebagian besar penyebab pencemaran udara adalah karena asap kendaraan dan juga asap pabrik. Semakin hari jumlah kendaraan semakin banyak dan tidak dibarengi dengan penanaman pohon. Selain itu pertumbuhan jumlah penduduk yang cukup pesat seolah semakin memperparah keadaan.

Dampak Polusi Udara Terhadap Kesehatan

dampak polusi udara - go green
Sumber Gambar : Google
Polutan memiliki efek buruk bagi masalah kesehatan, terutama kesehatan pernafasan. Selain itu dengan semakin banyaknya debu yang berterbangan di udara dapat menyebabkan iritasi pada mata. Dan dalam jangka panjang dapat menyebabkan pernyakit jantung karena banyaknya kadar karbon monoksida di atmosfer.

Selain itu, dampak polusi udara juga mempengaruhi kondisi lingkungan dan ekosistem di bumi. Semakin memanasanya permukaan bumi membuat lapisan ozon semakin menipis bahkan berlubang. Hal ini akan menyebabkan pemanasan global, dan efek yang paling bisa kita rasakan adalah perubahan cuaca yang tidak bisa ditebak. Contohnya saat matahari sedah terik, tiba-tiba bisa turun hujan.

Mengatasi Masalah Polusi Udara

Inti dari masalah ini sebenarnya adalah karena kita kurang perhatian terhadap alam. Di bumi ini, kita dan alam hidup berdampingan dan saling membutuhkan satu sama lain. Janganlah kita memanfaatkan kekayaan alam Indonesia ini dengan semaunya kita tanpa memperdulikan lingkungan di masa depan.

Mari kita sukseskan gerakan hijau Indonesiaku dengan cara menana pohon di sekitar lingkungan kita agar nantinya dampak polusi udara semakin berkurang dan bumi kita ini tetap nyaman ditinggali hingga anak cucu kita nanti.